Tarbawi Edisi 270


Dirosat l Kajian Utama

Berapapun Usia Kita Dewasakan Diri dengan Cerita

"Manusia itu menyukai cerita, fitrahnya cenderung kepadanya. Kalau dikisahkan sepotong cerita kepadanya, ia terdorong mengetahuinya hingga selesai" (Syaik Faishal bin Saud Al Hulaibi)

Harapan, optimisme, dan kesinambungan adalah isu utama dibalik kebutuhan kita akan cerita. Semakin kita mampu mengambil manfaat dari sebuah peristiwa dan cerita, semakin kuat pula harapan yang bisa kita bangun. Ada banyak cerita disekitar kita. Yang panjang dan rumit, maupun yang singkat dan sederhana. Semua punya manfaatnya.

Setiap kita perlu mendewasakan diri dengan cerita. Siapapun kita. Berapapun usia kita. Karena di balik cerita, ada banyak harapan yang bisakita teguhkan.

Liqoat l Tatap Muka
Jatna Supriatna, M.Sc.,Ph.D., Pakar Biologi Konservasi

Dedikasi Untuk Alam yang Lestari
Tak berlebihan menyebut Jatna Supriatna sebagai pejuang konservasi Indonesia. Kiprah panjangnya dalam dunia konservasi diakui oleh dunia Internasional. Keberhasilannya dalam mengaplikasikan penemuan-penemuan ilmiah dalam kegiatan konservasi ditunjukkan dalam kontribusinya berturut-turut sejak 1994 sebagai country Director dan Executive Director Konservasi Internasional Indonesia sejak tahun 2004 menjabat sebagai Vice President.

Bapak tiga anak ini adalah seorang ilmuwan Biologiterkemuka dunia bidang fauna, ikan, reptil maupun primata yang meletakkan dasar ilmiah program konservasi di Indonesia. Pada edisi ini Tarbawi berkesempatan berbincang dengan dosen senior di departemen Biologi Universitas Indonesia.


Wijhat l Perspektif
Kekuatan Bahasa

Bahasa sangat menentukan hidup kita. Apalagi jika kita sepakat dengan tesis Benyamin Whorf bahwa bahasa dengan galur-galur ungkapan (grooves of expression), menentukan kondisi manusia sehingga ia melihat dunia dengan cara tertentu, dan dengan demikian mengarahkan pikiran dan tindakannya. Jadi,bahasa adalah pemandu realitas.

Kearifan Komunitas
Komunitas Peduli Ciliwung (KPC) Tanjungan

Menghidupkan Kembali Mimpi Indah Sungai Ciliwung
Ciliwung mungkin selalu mengingatkan kita pada sebuah sungai yang kotor dengan sampah-sampah yang menumpuk. Kenangan Indah akan ciliwung yang berair jernih dan kaya akan ikan-ikan hanya tinggal kenangan. KPC hadir untuk mengembalikan masa-masa jaya ciliwung.

Galeri Ekonomi
Jasa Kurir Tiada Akhir

Macetnya kota dan menjamurnya bisnis online menjadi berkah tersendiri bagi penyedia jasa pengiriman barang atau kurir. Waktu tempuh yang relatif cepat dan barang yang dikirim tidak rusak menjadi tantangan tersendiri bagi mereka.

Jaulat l Catatan Perjalanan

Sehari Bersama Para Pencari Kerja, Berpeluh Demi Mimpi Menjadi Pegawai

Ribuan orang selalu memadati berbagai bursa kerja. Sebuah potret ketidak seimbangan antara pencari kerja yang tersedia. Dan mimpi menjadi pegawaipun nampaknya tak pernah usai.


Alamiyat

Global March To Jerusalem, Konvoi Rindu Jutaan Manusia Untuk Al Quds

Masyarakat dunia kini sedang bergerak. Pergerakan kearah pembebasan seluruh jengkal bumi ini dari semua bentuk penjajahan. Dan tak ada tragedi penjajahan yang begitu memilukan dan terus terjadi hingga lebih dari separuh abad hingga hari ini, kecuali di Palestina. Hari-hari ini, beragam organisasi non pemerintah internasional terus melakukan konsolidasi untuk melakukan sebuah aksi global menembus Jerussalem, kota suci milik penganut agama samawi yang diduduki oleh Zionis Israel. Sebuah agenda besar berupa konvoi yang melibatkan ribuan Insan yang peduli terhadap kemerdekaan, peduli terhadap pemeliharaan HAM, peduli terhadap kemanusiaan, dan peduli terhadap pemeliharaan simbol-simbol agama di Jerusalem, pun akan di gelar.

Dzikroyat l Kenangan

Tojir, Pedagang Bambu Tanpa Tangan
"Saya bersyukur pernah di beri tangan"


Mukjizat Al Qur'an

Mukjizat Al Quran di Balik Penyebutan Usia 40 Tahun

Ruhaniyat
Allah SWT Belum Menjamin Surga-Nya untuk kita

"Engkau sangat berusaha untuk mencari perkara yang sudah di jamin Allah, tetapi lalai terhadap tugas yang diwajibkan atasmu adalah pertanda padamnya mata hatimu". Ini adalah bunyi kalimat hikmah kelima dari kitab Al Hikam Ibnu Athailah. Isinya menekankan tentang perilaku keliru banyak orang menyikapi antara masalah rizki dan menjalani perintah Allah swt. Tidak sedikit manusia yang menempati secara terbalik dua masalah ini. Antara rizki yang telah dijamin dan terukur dari Allah swt kepada semua makhluk-Nya, dan keharusan menjalankan perintah Allah swt.

Yang banyak dilakukan kita adalah, sangat berusaha keras mencari rizki, memberikan porsi waktu dan perhatian yang begitu besar dalam mencari harta. Tapi usaha keras tersebut mengorbankan ketaatan dalam melakukan perintah Allah swt.

Untuk pemesanan silahkan Hub 081391004706 (Bu Tri) atau Klik Disini
Tautan
Klik Disini untuk Info Berlangganan

Jangan ketinggalan Promo Hemat Majalah Tarbawi

0 komentar:

Posting Komentar

Terlaris Pekan Ini

 

Copyright © 2010 Majalah Tarbawi All Rights Reserved

Design by Dzignine

Maintenance by Indra